Minggu, 08 November 2020

Jangan lupa pakai masker ya Mas

Dulu  awal April, Mei saya sering lupa kalau berangkat sekolah tidak bawa Masker ,  kalau kira kira ingat baru perjalanan 500 meter, kemudian putar balik mengambil  masker. 

Kalau lebih dari itu,  mampir  beli masker  di timur Polsek  Takeran  ada penjual masker.  Harganya  8 sd 12 ribu. Rasanya tidak percaya diri  kalau tidak memakai masker. 
Kemudian kami  sepakat  sekeluarga,  dengan istri,  dengan anak-anak  saling mengingatkan kalau berangkat kemana-mana  nomor  satu  yang jangan dilupakan  adalah memakai  masker.
sumber ilustrasi:humasprotokolermagetan

Masker sekarang  barang penting yang harus dipakai  demi kesehatan sendiri dan orang lain, memutus mata rantai penularan COVID-19,  rasanya  risih  kalau  berbicara  dengan orang lain  yang tidak pakai  masker.  

Bagaimana caranya  agar  tidak lupa?
1. Sediakan  di Mobil atau sepeda motor  anda,  taruh di dasbor sebagai cadangan kalau  anda lupa  tidak bawa masker. Lebih  kebih kalau anda menjumpai  teman lain lupa tidak bawa masker,  anda bisa berbaik  hati memberikan masker. Masker sekarang  bisa dijadikan hadiah,  hadiah ulang tahun atau event event lainnya.
2. Saling  mengingatkan antar  anggota  keluarga. 
3. Ketika ingat,  masukkan  di saku  pakaian yang anda pakai  besok  pagi.
4. Di Kantor,  di loker  meja anda  simpanlah masker  cadangan,  barang kali  sewaktu waktu  lupa  bisa dipakai.
5. Di tas anda,  simpanlah masker  cadangan. 

Di usia 50 tahun ke atas  mungkin penyakit  lupa  sudah bersahabat dengan kita,  maka  harus ada  strategi  agar  tidak lupa.

Kalau saya yang penting harus dibawa  kalau keluar  rumah adalah ;
1. Masker, 2. kaca mata 3. HP, 4. Dompet. 
Minimal  4 hal itu  yang penting. Selebihnya biasanya  tidak lupa. Sekarang  kalau tidak bawa HP bingung   jangan jangan  nanti ada perintah  mendadak  dari atasan, atau  kolega. Atau saya biasa menulis artikel dengan HP. Atau membaca artikel  orang lain melalui  HP.

Kacamata  juga penting  karena sudah plus 2, kalau  tidak memakai  kacamata  tidak bisa membaca.  Padahal  membaca  merupakan tugas dan kebutuhan dalam  hidupku yang harus dipenuhi  setiap  hari. Dompet  juga penting  karena kalau  ban mobilnya  bocor bisa  teratasi.  

Dulu  pernah  bawa sepeda motor,  lupa tidak bawa  dompet , kebetulan  BBM nya habis  di jalan,  kemudian  dengan terpaksa  pinjam orang,  ya Allah  malunya  sampai sekarang  masih terasa. Ada sebagaian  orang berpendapat  bahwa seseorang  itu  kalau sudah  menyatakan  pinjam  (uang atau barang lain) pada orang lain  maka  siap mengorbankan harga dirinya. Oleh karena itu  kalau bisa tidak usah pinjam. Berdayakan  milik  kita sendiri,  berbahagia  dengan apa yang ada,  syukuri  apa  yang Tuhan telah  berikan kepada kita. 

Keseimpulan 
Memakai  masker itu penting,  mari  saling mengingatkan antar anggota keluarga,  teman sekantor,  saudara  dan siapa saja  kalu  lupa  sambil bercanda;
Jangan lupa pakai  masker  ya mas.

Magetan,  8 Nopember  2020








10 komentar:

  1. Bsgus sekali topiknya ya?
    Jangsn lupa bawa masker waoo kebutuhan yg tiba-2 jadi trend saat ini. Barang yg hrs dibawa utk menekan mata rantai penyebaran covid 19.

    Serta td diingatkan jngan lupa :
    1. Masker
    2. HP
    3. Dompet/ uang
    4. Kacamata
    Semua pokok itu hrs dibw namun kurang 1 klau boleh saya tambah yaitu P3K. Maklum sy pernah sakit jd rasanya kurang klau bw obat-2 an.

    Dan yg penting betul jngn punya hutang cukup syukuri yg ada. Hutangnya mudah bayarnya kadang berat. Alhamdulilah saya terbebas hutang. Krn ada slogan orang hutang itu " Siangnya Hina Malamnya Gelisah ". Bgmn pun namanya hutang pasti menyangkut dgn harga diri. Ok sahabat good luck ya sehat semangat penuh Rahmat...dan HidayahNya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dapat ilmu baru, siangnya hina malamnya gelisah, thank you

      Hapus
  2. pengalaman pribadi seorang tokoh motivatof...memang kudu ditiru....semangat bapakku....petuahmu insyaallah akan kami ikuti....meski faktor U tak bisa dipungkiri......

    BalasHapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus