Minggu, 11 Desember 2022

Hidup PGRI, Hidup Guru....Solidaritas... Yesss

Peringatan hari guru ke 77 di Kabupaten Magetan  diselenggarakan  pada hari Senin 12 Desember  2022.

Dihadiri  oleh 700 an guru dari berbagai kecamatan. Saya datang pukul 06.50. Duduk di tribun bersama KS SMP san SMA.

Upacara dimulai pukul 08.00 dengan inspektur Upacara  Bapak Bupati  dan sebagai komandan Upacara Bapak Budi Santosa S.Pd Guru SDN Kawedanan 2 dengan regu koor dipimpin  Bapak Arifin dari SMA 1 Kawedanan. 

Bapak Bupati sebagai inspektur  Upacara membacakan sambutan ketua PB PGRI.
Diawali dengan cerita sejarah  berdirinya  PGRI.  PGRI  terus bergerak  mengabdi .

Guru adalah suluh bangsa terbaik yang menjadi penerang  dalam kegelapan.

PGRI  mengucapkan terima kasih pada pemerintah  yang telah merespon positif  aspirasi dari PGRI.

Adakah sesuatu yang baru dalam Upacara  ini? Itu tentu yang kita tunggu bersama. 

PGRI berdiri pada 25 Nopember  2045. Akhirnya  tanggal itu diperingati sebagai hari Guru  Nasional.  

Yang baru dari peringatan  ini adalah diadakannya  atraksi hiburan dari anak-anak  SD menyampaikan pencak silat dan sebuah  tari dari Ibu ibu guru Paud. Acara ini digelar  setelah upacara  bendera. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar